Minggu, 11 Juni 2017

Ngeri! Awalnya Sakit Kepala, Wanita Ini Kaget saat Temukan Penyebabnya Keluar dari Telinganya!

Ngeri! Awalnya Sakit Kepala, Wanita Ini Kaget saat Temukan Penyebabnya Keluar dari Telinganya!



Menjaga kebersihan anggota badan wajib dilakukan oleh siapa saja.
Namun, sayangnya, kebiasaan kecil seperti menggunting kuku atau membersihkan telinga sering kali dianggap sepele.
Padahal kebersihan yang tak dijaga bisa mengakibatkan hal yang mengerikan.
Seperti yang dialami seorang perempuan asal India bernama Lekshmi L ini.
Kejadian ini bermula saat wanita 49 tahun ini sedang tidur di beranda rumahnya, melansir Mirror.
•
Saat ia bangun, ia merasa geli dan tidak nyaman di telinga kanannya.
Lekshmi pun mencoba untuk mengkorek telinganya menggunakan jari tangan.
Dia juga meminta sang anak mengambil senter untuk melihat ke dalamnya.

Makhluk tak terduga bersarang di telinga Lekshmi L
Namun, Lekshmi kemudian merasakan sakit yang amat sangat di kepalanya.
Akhirnya, sang suami melarikannya ke Rumah Sakit Columbia Asia di Hebbal, India.
Sang dokter pun segera melakukan pemeriksaan di telinga kanan Lekshmi.
Betapa terkejutnya mereka saat menemukan makhluk yang bergerak di dalamnya.

Makhluk tak terduga bersarang di telinga Lekshmi L
Mereka mencoba meneteskan cairan obat ke dalam telinga perempuan tersebut.
Dalam sebuah video, seekor laba-laba coba merayap keluar telinga Lekshmi.
Serangga ini bahkan meninggalkan benda yang terlihat seperti jaring di lubang telinga Lekshmi.
Laba-laba dengan mata besar ini terlihat di bawah sorotan lampu.

Makhluk tak terduga bersarang di telinga Lekshmi L

Makhluk tak terduga bersarang di telinga Lekshmi L
Dokter mengaku kaget saat menemukan kasus seperti ini.
"Jarang melihat laba-laba hidup bergerak di dalam telinga seseorang. Aku takut karena seakan bisa merasakan gerakannya di dalam telingaku," ungkap Dr. Santosh Shivaswamy.
Lekshmi pun mengaku kaget dan takut saat diberi tahu dokter bahwa ada laba-laba yang bersarang di telinganya.
Untunglah, para dokter sudah memastikan tak adak kerusakan berarti di telinga Lekshmi.
Jangan lagi malam membersihkan telinga ya!
Nggak mau kan ada makhluk asing hidup di dalamnya? (TribunStyle.com, Anggraini Wulan Prasasti)
BACA SUMBER

Silahkan Lihat Videonya Di bawah:


Source link